Posts

Showing posts from January, 2017

5 Hari 4 Malam di Perairan Nusa Tenggara (Bagian Pertama)

Image
Diombang-ambing Bahagia Sudah lama sekali saya bermimpi untuk menyusuri lautan Nusa Tenggara yang terkenal akan keindahannya. Saya harus mengatur waktu minimal satu minggu agar bisa menjelajahi pulau-pulau kecil dari Lombok, Nusa Tenggara Barat menuju Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Dan tahun lalu, bertepatan dengan Idul Adha, saya mempunyai waktu libur selama satu minggu. Saya segera menelpon dua teman yang mempunyai mimpi yang sama untuk mengajak mereka melakukan perjalanan. Mereka setuju. Kami langsung pesan tiket, booking hotel dan paket tur Lombok – Labuan Bajo dan tentu saja packing barang agar besok tinggal berangkat. Keesokan harinya kami terbang menuju Mataram dengan pesawat sore. Penerbangan ini sengaja kami pilih untuk menyesuaikan jadwal keberangkatan kapal menuju Labuan Bajo. Jika terbang dari Jakarta pada pagi hari, maka kapal ke Labuan Bajo sudah berlayar sebelum kami mendarat di Lombok. Pemandu kami menyarankan agar menginap semalam di Lombok. Maka, kami memilih pen

Sesal di Bangkok, Recharge di Bogor

Image
Kekalahan tim nasional futsal Indonesia dari Myanmar meninggalkan rasa sesak di dada. Myanmar telah memaksa Indonesia tak lolos dari fase grup seperti saat AFF Futsal Championship 2007 lalu. Andri Irawan dan 17 anak asuh yang dibawanya pun benar-benar menelan pil pahit. Dua kekalahan beruntun dari Malaysia dan Myanmar mengandaskan harapan mereka untuk menjadi juara. Saya dan Bung Asep Saputra pun kecewa. Kebetulan kami berdua lah yang memandu jalannya pertandingan yang disiarkan langsung oleh MNCTV. Tetapi larut dalam kecewa tak ada gunanya. Toh, tim nasional kita sedang berbenah sejak sanksi FIFA dicabut pada Mei 2016 lalu. Para pemain yang telah bertarung dengan segala kemampuan harus diapresiasi. Biarlah mereka nanti beristirahat untuk mengembalikan kondisi fisik. Saya merekomendasikan Bogor bagi para pemain timnas futsal Indonesia. Bogor telah lama dikenal sebagai tempat beristirahat. Kota yang dijuluki sebagai kota hujan tersebut memiliki udara yang sejuk. Curah hujan di kota ini

Barcelona Juga Tentang Motorsports Dunia

Image
Barcelona selalu diidentikkan dengan sepakbola. Siapa sih yang tak kenal FC Barcelona dengan Lionel Messinya? Kalaupun tak kenal, kesebelasan kebanggaan etnis Catalan itu akan muncul jika anda mengetikkan kata Barcelona di mesin pencari Google. Tetapi kali ini saya tak ingin menulis soal sepakbolanya. Sebab di kota yang nyaman dikunjungi ini ada sejumlah ajang kejuaraan olahraga bermotor yang berkelas dunia. Tentu saja, ajang-ajang tersebut sangat layak dijadikan sebagai destinasi sport tour anda. Tidak semua orang suka sepakbola, bukan? Trial Indoor Solo Moto de Barcelona [caption id="attachment_1045" align="aligncenter" width="800"] trial indoor solo moto de barcelona, foto: hodaracingcorporation.com[/caption] Trial Indoor Solo Moto adalah aktraksi yang menakjubkan. Kita akan mendapat suguhan sensasional dari para penunggang sepeda motor profesional yang memiliki keseimbangan menakjubkan dan aksi-aksi nan mencengangkan. Para pemotor papan atas dunia ak

Golf: Sport Tourism Andalan Singapura

Image
Singapura bukanlah sebuah negara yang luas. Tetapi mereka justru memiliki lapangan golf yang jika disatukan menjadi terluas di dunia. Tak hanya luas, lapangan golf di sana pun menjual keindahan untuk memanjakan para pegolf saat melayangkan pukulan mereka. Sentosa Golf Club [caption id="attachment_1040" align="aligncenter" width="1000"] Sentosa Golf Course, foto: Joost Rooijmans[/caption] Hamparan rumput hijau sejauh mata memandang, kolam-kolam indah, pohon-pohon palem, dan pasir laut. Apa lagi yang diminta? Daftar teratas yang dipilih adalah klub yang dua kali mendapatkan penghargaan sebagai klub golf dengan pemandangan pantai dan kota yang paling menakjubkan. Sentosa Golf Course mulai beroperasi pada 1972 dan dipercantik pada 1993. Klub ini memiliki Tanjong Course yang menantang sepanjang 6.218 meter dengan par-72 yang dinominasikan sebagai   Singapore’s Best Golf Course selama tiga tahun berturut-turut dari tahun 1997 oleh Asian Golf Review. Bermainlah

Pembalap Valentino Rossi Kunjungi Labuan Bajo

Image
Valentino Rossi, pembalap sepeda motor kelas "Moto GP" asal Italia, Senin, mengunjungi destinasi wisata Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif NTT Marius Ardu Jelamu, saat dihubungi Antara di Kupang, membenarkan kunjungan pembalap yang pernah meraih sembilan kali juara dunia Moto GP tersebut. "Ia betul tadi (Valentino Rossi) sudah tiba di Bandara Labuan Bajo dan saya kira ini adalah kunjungan wisata ke destinasi unggulan itu," kata Marius. Ia menambahkan bahwa informasi tersebut juga diperoleh dari tim kementerian terkait yang datang bersama-sama. Menurut dia, kunjungan pembalap dunia yang dijuluki "The Doctor" di Labuan Bajo itu tentu memiliki efek branding tersendiri karena dia merupakan pembalap besar kelas dunia yang selalu disoroti oleh pers internasional. Kunjungan pembalap tersebut, lanjutnya, nantinya bisa mempromosikan lebih luas lagi destinasi Labuan Bajo yang sudah terpil

Rasakan Degup Sepakbola di Jantung Kota Zurich

Image
Belum banyak yang tahu kalau Federasi Sepakbola Internasional alias FIFA membuat FIFA World Football di Zurich, Swiss. Sesuai namanya, museum ini ingin merayakan kekayaan sejarah sepakbola. Selain alasan tersebut, museum ini dihadirkan untuk menunjukkan bagaimana pertandingan demi pertandingan sepakbola terus menghubungkan dan menginspirasi dunia. [caption id="attachment_1018" align="aligncenter" width="673"] FIFA world football museum, foto: tripadvisor[/caption] Sebagai museum ciptaan FIFA, tentu saja ada kisah mengenai bagaimana organisasi itu menumbuhkan dan mengembangkan berbagai asosiasi sepakbola di berbagai negara di belahan dunia. Perjuangan panjang yang di kemudian hari membuat sepakbola tanpa diragukan lagi menjadi olahraga nomor satu di dunia yang mampu menyatukan bangsa-bangsa. Salah satu situs yang wajib dikunjungi di museum ini adalah FIFA World Cup Gallery. Seluruh pecinta olahraga dan sepakbola wajib mengunjungi galeri yang didedikasikan

Antara Anyer dan Pattaya

Image
Belum lama ini saya diundang teman-teman untuk reunian di Anyer. Saya langsung bilang iya,  karena sudah hampir dua tahun saya tidak mengunjungi Anyer. Walaupun dekat dengan Jakarta, tempat wisata ini kadang terlupakan. Anyer terbilang kalah pamor dengan Bali, Gili, Lombok ataupun Belitung. Padahal yang dijual sama, yaitu pemandangan laut dan pantainya. Setiap kali ke Anyer, saya selalu teringat lagu Antara Anyer dan Jakarta ciptaan Odia Agam yang dinyanyikan oleh Sheila Majid. Lagu ini melambungkan nama Sheila Majid penyanyi asal Malaysia tersebut di blantika musik Indonesia. Dalam perjalanan ke Anyer, saya kembali  mendengarkan lagu ini lewat handphone saya untuk mengingat masa-masa dulu ketika saya sering sekali pergi ke Anyer dan Carita. [caption id="attachment_1011" align="aligncenter" width="640"] Pantai anyer, foto: BantenWisata.com[/caption] Vila tempat saya dan teman-teman  menginap ternyata lokasinya bukan di Anyer tapi jauh di ujung wilayah Car

Liverpool: Kota Sepakbola dan Kultur

Image
Sebagai pecinta olahraga khususnya sepakbola, Liverpool adalah sebuah kota yang menarik untuk dikunjungi. Di kota ini ada dua klub yang berseteru sepanjang masa: Si Merah dan Si Biru. Stadion Anfield [caption id="attachment_998" align="aligncenter" width="640"] suasana stadion anfield, foto: liverpoolecho[/caption] Stadion Anfield dijadikan tujuan utama oleh banyak orang yang berkunjung ke Liverpool untuk alasan sport tour.  Stadion milik Liverpool FC itu adalah kebanggan para suporter mereka bahkan disebut sebagai katedralnya sepak bola. Stadion Anfield adalah saksi kejayaan klub Liverpool di masa lalu yang terus-menerus dijadikan motivasi bagi kebangkitan di masa kini. Sempatkanlah mengikuti program tur stadion. Anda akan diberi kesempatan untuk menilik ruang ganti pemain beserta kisah menarik di dalamnya. Juga jangan lewatkan untuk menempelkan telapak tangan anda ke papan bergambar lambang klub dan bertuliskan THIS IS ANFIELD yang legendaris itu. Tur s

Tips Liburan ke Thailand-Malaysia-Singapura Selama Sepekan

Image
PUNYA mimpi untuk travelling keliling negara di Asia Tenggara? Semua bisa terjadi hanya dalam kurun waktu sepekan alias tujuh hari saja. Berikut ada rincian perjalanan yang dapat memaksimalkan waktu Anda untuk travelling ke negara-negara di Asia Tenggara, sebagaimana diulas travelerstoday, Kamis (12/1/2017). Hari 1 sampai Hari 3 : Bangkok, Thailand [caption id="attachment_591" align="aligncenter" width="800"] foto: ciee.org[/caption] Pesan pesawat di mana Anda sampai malam hari di bandara Suvarnabhumi untuk menghindari kemacetan saat menuju hotel. Habiskan malam hari istirahat untuk berpetualangan esok hari. Hari berikutnya Anda dapat berpetualang ke Candi Wat Arun yang dinilai sebagai Landmark Thailand. Di sana banyak patung Buddha dan relief yang menakjubkan. Setelah keliling, Anda lanjutkan perjalanan untuk makan siang dan kembali berpetualang ke Khlong di Thoburi dengan menaiki kapal ferry. Setelah itu habiskan waktu di siang hari untuk melihat Grand

5 Kota Paling Berbahaya di Dunia

KETIKA jalan-jalan ke lokasi atraksi murah, banyak fenomena kejahatan yang mengintai traveller. Bagaimanapun ada beberapa negara yang tidak bisa ditoleransi lagi, karena kejahatannya. Tak tanggung-tanggung mereka bahkan tega untuk membunuh dan memberikan kekerasan bagi turis asing jika tak menyerahkan barang berharga dan uangnya. Berikut lima kota paling berbahaya di dunia seperti dilansir travelerstoday, Kamis (12/1/2017). Jadi hati-hatilah jika berlibur ke sana. Caracas, Venezuela  Ibu Kota Venezuela ini dinilai sebagai kota berbahaya di dunia dengan banyaknya kejahatan yang ada. Bahkan total hampir 119 kasus pembunuhan dari 100 ribu penduduk terjadi setiap tahunnya. Di sana mereka suka melakukan kekerasan dan digabung dengan demo. San Pedro Sula, Honduras Sampai 2016, San Pedro Sula menduduki posisi teratas sebagai kota berbahaya di muka bumi selama empat tahun. Banyak sekali kejahatan yang terjadi bahkan dari 100 ribu penduduk, tercatat 111 orang terbunuh tiap tahunnya. San Salvado

6 Tips Top Saat Pertama Kali Traveling Sendirian

Image
Solo travel atau melakukan traveling sendirian memang sudah lama populer. Namun, belum semua orang berani mencobanya. Jika Anda belum pernah, tetapi berniat untuk melakukannya, maka barangkali tips dari para solo traveler akan membantu. Dilansir dari laman solotravelerblog, Jumat (6/1/2017), berikut tips top dari solo traveler yang dapat mempermudah perjalanan sendirian Anda. 1. Bawa mainan Permainan seperti catur, kartu, atau permainan yang dapat dimainkan bersama-sama akan memudahkan Anda berbaur dengan turis lainnya. Anda bahkan akan membuat teman baru dengan permainan. 2. Tersenyum Jangan ragu untuk berinteraksi dengan orang baru. Cara paling mudah, tentu saja dengan tersenyum. Anda akan lebih melatih keberanian dan kesabaran dengan melakukannya. 3. Pergi ke pasar Pasar adalah tempat yang tepat untuk melihat kehidupan sebuah kota baru. Anda akan belajar budaya, bahasa, hingga kuliner di pasar. Selain itu, pasar juga merupakan tempat yang tepat untuk belajar banyak hal. 4. Berjalan

Surabaya.. Surabaya.. Oh Surabaya..

Image
Setiap kali saya menginjakkan kaki di Surabaya saya selalu teringat dan bersenandung lagu yang pernah di populerkan oleh Titik Hamzah dan Sundari Soekotjo, dua penyanyi yang sangat terkenal pada zamannya.. Berikut penggalan liriknya yang sampai saat ini masih hapal diluar kepala saya.. Surabaya, Surabaya, oh Surabaya kota kenangan, kota kenangan tak kan terlupa Di sanalah, di sanalah, di Surabaya pertama lah, tuk yang pertama kami berjumpa.. Ku teringat masa yang telah lalu.. Seribu insan sribu hati terpadu satu Surabaya di tahun empat lima Kami berjuang kami berjuang bertaruh nyawa.. Saya tidak tahu apakah lagu ini masih dinyanyikan oleh anak-anak muda surabaya pada zaman sekarang atau malah sudah tidak dikenalin lagi. Saya harus melakukan survey buat itu hehe.. Tapi buat saya lagu ini mempunyai kenangan yang sangat dalam. Karena pertama kali saya menginjakkan kaki di kota Surabaya yaitu pada tahun 1992 bulan Febuari pada saat itu saya masih remaja dan dalan perjalanan menjadi salah s

Negeri-negeri Dongeng di Bumi

Image
1. Pegunungan berwarna-warni [caption id="attachment_970" align="aligncenter" width="736"] Vinicunca, foto: Pinterest[/caption] Biasanya pegunungan berwarna hijau. Berbeda di Kota Cusco, Peru terdapat pegunungan yang berwarna-warni seperti pelangi. Warnanya merah, kuning, biru, putih dan hijau serta tidak ada secuil pohon pun. Inilah pegunungan Vinicunca! 2. Gua yang menyala [caption id="attachment_971" align="aligncenter" width="800"] Waitomo Glowworm, foto: bookme[/caption] Gua itu gelap dan lembab. Apa jadinya jika di dalam gua, justru ada cahaya yang menyala di langit-langitnya. Inilah Negeri Dongeng di Selandia Baru tepatnya di North Island, Waitomo Glowworm! 3. Danau pink [caption id="attachment_972" align="aligncenter" width="790"] lake hillier, foto: amuzing planet[/caption] Danau warnanya pink, sungguhan ada di dunia. Inilah Danau Hillier di Kepulauan Recherche, Australia Barat. Banyak