Rasakan Sensasi Masakan Pa’piong Toraja

Berwisata ke Tana Toraja tentu tidak hanya tersaji eksotisme alam dan budayanya, namun juga sensasi makanan kulinernya. Salah satu yang menarik adalah kuliner Pa'piong.

Pa'piong adalah sejenis makanan yang dimasak dengan mengunakan bambu yang diramu dengan sayur bulunangko (mayana) dan burak ( pohon pisang ) yang masih muda. Ada dua macam jenis Pa'piong, yaitu papiong Duku yang isinya biasanya daging, dan  Pa'piong Bo'bo yang berisi beras. Joni Lembang dalam laman lifestyle.sindonews.com mengulas berbagai kemasan kuliner Pa'piong ini. Salah satunya yang terkenal adalah Pa'piong Ikan Mas. Bumbu Pa’piong tergolong sederhana, yaitu cabai, bawang merah, bawang putih, garam, potongan jahe, dan batang serai.

Proses memasak Pa’piong biasanya membutuhkan waktu 1—2 jam lamanya. Memasaknya, bambu yang diisi dengan bumbu kemudian dibakar. Lalu jika permukaan bambu mulai menghitam, menandakan Pa’piong sudah masak, dan siap diangkat untuk disantap.

[caption id="attachment_2327" align="aligncenter" width="1600"] Salah satu yang menarik adalah kuliner Pa'piong. Pa'piong adalah sejenis makanan yang dimasak dengan mengunakan bambu yang diramu dengan sayur bulunangko (mayana) dan burak ( pohon pisang ) yang masih muda. (foto: hakuna matata)[/caption]

Sensasi kuliner Pa'piong di Tana Toraja memang beragam. Biasanya Pa’piong disajikan pada acara-acara penting atau upacara-upacara adat. Namun dengan perkembangan budaya dan wisata, Pa' piong disajikan dengan berbagai macam cara dan kemasan, bahkan jenisnya. Ada berbagai macam sajian Pa' piong dari ikan mas, ayam, tahu, hingga daging babi. Untuk Pa' piong dalam upacara-upacara adat biasanya masih disajikan dengan daging babi yang sudah dibakar lebih dahulu. Namun untuk kepentingan umum dan wisata, sudah banyak Pa’piong yang disajikan di rumah makan dan hotel-hotel berbintang. Walaupun cara memasak Pa’piong dengan  alumunium dan dipanggang dalam oven.

Maka, rasakanlah sensasi Pa'piong Duku atau Pa'piong Bo'bo ketika Anda mampir di Tana Toraja. Jika Anda ingin merasakan sensasi asli Pa'piong, cobalah Anda mengicipinya ketika ada upacara adat pemakaman. Tentu, Pa'piong yang disajikan bukan kuliner halal, karena diramu dengan daging babi.

Namun, jika Anda ingin merasakan sensasi lain dari Pa'piong, cobalah mampir ke rumah-rumah kerabat di Toraja, di mana di desa-desa biasanya akan tersaji Pa'piong Bo'bo  yang lezat dan unik berisi beras. Nah, untuk Pa'piong Bo'bo karena berisi beras, maka Anda akan merasakan  seperti menikmati kuliner nasi bakar khas Toraja.

Comments

Popular posts from this blog

Mencicipi Sajian Khas Kue Pia Nias

Keindahan Masjid Cheng Hoo Surabaya